Analisis Sistem Informasi

Analisis Pengembangan Sistem Informasi Registrasi Sekolah
Analisa sistem yang digunakan oleh SMK Jayakarta sudah cukup berjalan.Prosedur kerja yang ada dari sistem pendaftaran menceritakan tentang kegiatan yang terjadi dalam pembahasan sistem dengan menjelaskan prosedur yang ada pada sekolah tersebut.
1.  PROSEDUR SISTEM BERJALAN
Siswa melakkan pendaftaran pada Bagian Pendaftaran untuk meminta, mengisi dan menyerahkan  formulir beserta syarat-syarat  ketentuan yang ada pada Sekolah yang bersangkutan.Siswa melakukan Test Seleksi yaitu proses penilaian yang berkaitan dengan kecerdasan siswa dan Pemeriksaan  keadaan atau  kondisi  Psikologis siswa. Proses Pembayaran dilakukan pada bagian Administrasi Sekolah apabila siswa telah  dinyatakan diterima  sebagai siswa  Sekolah  Tsb. Proses Pembuatan Laporan dikerjakan oleh bagian Administrasi dan Bagian Keuangan .
2. SISTEM YANG BERJALAN PADA SAAT INI
Sistem konteks yang berjalan yaitu dengan menggambarkan system secara global dari keseluruhan system. Penggambaran system dengan proses data pada system berjalan ini memiliki beberapa tahapan yaitu sistem  dengan cara manual. Analisis singkat  lebih jelasnya yaitu sistem informasi pendaftaran yang ada masih bersifat manual, dimana harus datang ke sekolah tersebut untuk mengisi formulir pendaftaran di bag administrasi yayasan, setelah itu baru menyerahkan berkas data data persyaratan, dan melakukan pembayaran.
3. KEKURANGAN SISTEM BERJALAN
Berdasarkan analisa diatas penulis menemukan beberapa masalah yang timbul dan kelemahan yang dihadapi pada Sistem Registrasi dan Administrasi  pada Sekolah, antara lain :
1.      Calon siswa harus secara langsung datang ke sekolah untuk mendaftar diri .
2.      Secara tidak langsung adanya Pembatasan waktu dan jarak tempat bagi calon siswa yang berada jauh dari sekolah untuk mendaftar
3.      Pencatatan dan proses yang dilakukan masih secara manual sehingga akan memakan waktu yang lama, dan menjadikan pelayanan registrasi dan administrasi pada sekolah menjadi lambat.
4.      Dengan keadaan sistem semi komputerized, laporan tidak tersedia secara tepat waktu karena perlu waktu yang cukup lama dalam penyusunannya.Jika terjadi kesalahan akibat tidak telitinya pendataan dan perhitungan maka penyusunan laporan harus diulang.
5.      Banyak data siswa yang tidak tersusun rapi, sehingga cukup sulit untuk mencarinya kembali.
 4. ANALISIS MASALAH
Dari hasil pengamatan analis, selama melaksanakan pendaftaran siswa yang berlangsung di sekolah yaitu masih bersifat mendaftar langsung ke sekolah/yayasan  dengan  memberikan data  siswa yang mau melakukan pendaftaran. Pada saat ini sistem informasi pendaftaran yang ada masih bersifat manual, dimana harus dateng ke sekolah tersebut untuk mengisi formulir pendaftaran di bag administrasi yayasan, setelah itu baru menyerahkan berkas data data persyaratan, dan melakukan pembayaran.

5. EVALUASI SISTEM YANG BERJALAN

Setelah melakukan analisa terhadap sistem yang berjalan, maka penulis dapat menarik     kesimpulan atas sistem yang berjalan yakni dengan mengetahui kelemahan system yang ada.Adapun kelemahan sistem yang telah diamati adalah dalam proses pendaftaran  siswa yang masih manual akan memakan waktu yang lama dan tidak efisiensi, dan dengan daftar yang ada tersimpan tidak teratur, sehingga sulit untuk mencari daftar siswa. Maka solusi dari penulis yaitu dengan membuat sebuah sistem informasi pendaftaran online, sehingga dapat membantu kinerja pihak sekolah dan menjadi efektif dan efisien bagi siswa yang ingin mendaftar.


     6.    MENGANALISA SISTEM YANG INGIN DIKEMBANGKAN

·      Analisa input

Analisa input yang dipakai pada SMK JAYAKARTA dengan cara saat ini adalah dengan melakukan penginputan pendaftaran yang harus pergi ke sekolah untuk mengisi formulir  dulu  Sistem yang di kembangkan yaitu dengan mendaftarkan formulir secara online melalui situs web yang nantinya akan dibuat. Dengan sesuai syarat pada formulir akan dibikin selengkap mungkin pada pengembangan web nanti Pertama pendaftar harus log in terlebih dahulu, setelah itu mengisi syarat pendaftaran pada kolom yang tersedia.

·      Analisa proses

Analisa proses pada SMA JAYAKARTA adalah suatu bagian dimana suatu input data akan dikelola agar menjadi output yang diinginkan. Dalam pendaftaran data yaitu Langkah Pertama Login Siswa, dilakukan oleh siswa, setelah Login, yaitu mengisi pendaftaran formulir sesuai syarat yang ada, lalu data diproses, setelah selesai proses maka siswa melakukan verifikasi dan finalisasi pendaftaran untuk mengecek terlebih dahulu data sebelum dicetak jika sudah selesai Setelah semua data telah dimasukkan, siswa harus memfinalisasi pendaftaran. Setelah difinalisasi pendaftaran tidak dapat diubah lagi. Lalu konfirmasi pendaftaran yang ada diserahkan kepada sistem untuk diterima dan siswa menunggu perintah selanjutnya dari system tersebut

·      Analisa output

Keluaran atau output dari sistem informasi pendaftaran siswa merupakan laporan data pendaftaram siswa/i yang telah mendaftar online yang akan di tunjukkan kepada pihak sekolah dan orang tua murid dalam bentuk cetakan formulir yang telah diisi. Adapun strategi pemecahan masalah dalam pengolahan data pendaftaran siswa adalah Dengan membuat sebuah web sistem informasi pengolahan pendaftaran siswa, sehingga  system akan menjadi lebih baik dari yang sebelumnya.


Sumber/Refrensi:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AQIDAH, SYARIAH, AKHLAK

Soal Tentang PHP