Perbedaan RAM dan ROM

PERBEDAAN RAM & ROM 

Sering kita mendengar istilah RAM dan ROM yang ada pada sebuah fitur ponsel atau tablet.Tapi apa sebenarnya yang di maksud dengan RAM dan ROM tersebut.Cukup banyak pengguna ponsel yang masih bingung dengan kedua istilah tersebut.Dan apa saja fungsinya masing-masing khususnya yang ada pada perangkat telekomunikasi.


Sebelumnya kita kupas terlebih dahulu apa yang di namakan ROMROM adalah kepanjangan dari Read Only Memory berjenis memori yang hanya dapat di baca dan tidak dapat diisi atau di tulisi data.Untuk melakukan pengisian dan penulisan data harus di lakukan dengan menggunakan proses khusus.Fungsi ROM adalah tempat menyimpan data-data internal yang di gunakan untuk menaruh OS beserta seluruh sistem-sistem yang ada di dalamnya.

ROM adalah bentuk penyimpanan data dalam komputer dan perangkat elektronik termasuk pada smartphone dan tablet yang tidak dapat dengan mudah di ubah atau di program.
                                                   

Sementara RAM adalah bentuk penyimpanan data yang dapat di akses secara acak setiap saat.Dalam urutan apapun dan dari manapun lokasi berbeda dengan perangkat penyimpanan lainnya,seperti Hard Drive.

RAM diukur dalam besaran Megabyte dan Gigabyte dan kecepatannya diukur dalam nanodetik dan chip RAM dapat membaca data lebih cepat di bandingkan ROM.Dalam penggunaan umum,istilah RAM identik dengan memori utama yaitu memori yang tersedia untuk program.

Selain itu RAM membutuhkan aliran listrik untuk menyimpan data,sementara ROM akan menyimpan data tanpa aliran listrik.

RAM adalah jenis memori volatile.Data dalam RAM tidak permanen di tulis.Bila Anda matikan perangkat Anda,data dalam RAM akan di hapus.
Sementara ROM adalah jenis memori non-volatile.Data dalam ROM secara permanen tertulis dan tidak terhapus ketika Anda matikan perangkat Anda.
 
Ada berbagai jenis RAM,termasuk DRAM (Dynamic Random Access Memory) dan SRAM (Static Random Access Memory).                                                      
Untuk jenis ROM,termasuk PROM (Programmable Read-Only Memory) yang di produksi sebagai memori kosong (misalnya CD-ROM) dan EPROM.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AQIDAH, SYARIAH, AKHLAK

Soal Tentang PHP